1. BULAN MUHARRAM (30 HARI) :
Muharram artinya “Yang diharamkan”. Pada bulan ini dipantangkan berperang dikalangan orang Arab. Namun halangan ini telah diabut dengan turunnya QS. Al. Baqarah : 191.
2. SHAFAR (29HARI) :
Shafar artinya “Kosong”. Pada bulan ini para Pria Arab pergi berperang, berdagang, dan juga mengembara, sehingga rumah-rumah mereka kosong dari pria.
3. RABI’UL AWAL (30 HARI) :
Rabi’ul Awal Artinya “menetap pertama”. Para pria yang sebelumnya meninggalkan rumah, kini mulai kembali kerumah masing-masing,
4. RABI’UL AKHIR (29 HARI) :
Rabi’ulakhir artinya “menetap yang penghabisan”. Pria yang pergi pada tahap penghabisan semua telah kembali kerumah.
5. JUMADIL AWWAL (30 HARI) :
Jumadil Awal artinya “Kering yang pertama”. Pada bulan ini orang Arab tempo dahulu umumnya mengalami masa kekeringan air.
6. JUMADIL AKHIR (29HARI) :
Jumadil Akhir artinya “kering yang terakhir”. Pada bulan ini orang Arab mengalami musim kering yang terakhir.
7. RAJAB (30 HARI) :
Rajab artinya “mulia”. Orang Arab dahulu begitu memuliakan bulan ini dengan menyembeli fara’ pada tanggal 1 Rajab, dan menyembeli ‘Atirah’ pada tgl 10 Rajab,
8. SYA’BAN (29 HARI) :
Sya’ban artinya : “berserak-serak”. Pada bulan ini orang Arab umumnya bertebaran berserak-serak mencari air ke lembah-lembah dan oase dikarenakan mereka kesulitan air.
9. RAMADHAN (30 HARI) :
Ramadhan artinya “Panas yang sangat terik”. Dianamakan demikian karena cuaca ketika itu di Jazirah Arab sangat panas sekali. Orang yang berjalan kaki tanpa alas kakinya seakan terbakar.
10. SYAWAL ( 29 HARI ) :
Syawal artinya “naik atau peningkatan”. Pada bulan ini bila orang Arab akan menaiki Untanya, lalu ia teouk punggung unta tersebut dan seketika ekor unta naik. Hal itu tidak perna terjadi pada bulan lainnya,
11. DZUL-QA’IDAH (30 HARI) :
Dzul-qa’idah artinya “yang empunya duduk”. Pada bulan ini semua pria duduk-duduk dirumah, tidak seorangpun dari mereka yang pergi musafir atau meninggalkan rumah kediaman mereka.
12. DZUL-HIJJAH (29 HARI) :
Dzul-hijjah artinya “yang empunya haji”. Pada bulan ii umat manusia sejak zaman nabi Adam hingga sa’at ini menunaikan ibadah haji ke Baitullah.
Ditulis oleh : Mahfuzah, S. Ag
Tidak ada komentar:
Posting Komentar